Get Inspired - Get Motivated - Share the Real Thought! Discover and Explore FREE STUFFS here! Unlimited...

Meningkatkan Jumlah Trafik Blog Dengan Konten Berkualitas dan Promosi

Salah satu pertanyaan yang paling populer di kalangan blogger adalah, "Bagaimana cara meningkatkan trafik blog?" Meskipun banyak periklanan yang khusus melayani jasa untuk meningkatan trafik blog, ada beberapa hal yang bisa dilakukan oleh blogger itu sendiri untuk meningkatkan trafik baik blog yang bersifat personal ataupun profesional seperti blog yang khusus di bikin sebagai mesin penghasil uang di internet.

Seperti biasa, dan tentunya sudah banyak ditulis oleh rekan blogger yang lain yaitu bahwa kunci bagaimana untuk meningkatkan trafik adalah seperti yang akan uraikan di bawah ini sebentar lagi. Tidak terlalu sulit untuk melakukannya. Jika cara ini tidak berhasil, biasanya sistem tidak tidak dijalankan 100% atau tidak serius. Perlu anda ketahui bahwa artikel ini merupakan ide gabungan dari beberapa artikel yang saya dapat dari internet. Dan karena pembahasan trafik masih tetap menarik, maka tidak ada salahnya saya share dengan anda sebagai bahan diskusi.

Nah, apa saja yang bisa meningkatkan jumlah pengunjung untuk membangun trafik blog? Saya yakin, anda pasti sudah pernah membaca artikel seperti ini.

Konten yang selalu di update. Menulis konten yang selalu di update saja tidak cukup. Anda perlu membuatnya menjadi sebuah konten yang bermanfaat bagi orang lain [bukan bagi anda sendiri] dan memberikan solusi. Contohnya jika anda seorang blogger yang menghasilkan uang secara online dengan menggunakan blog, anda bisa menulis artikel tentang cara bagaimana mendapatkan uang dari blog tersebut. Jelaskan secara rinci sehingga orang lain juga bisa melakukannya. Nah, kalau orang lain sudah merasa bahwa blog anda memberikan manfaat, maka mereka akan berkunjung untuk mendapatkan informasi terbaru kiat-kiat anda berikutnya. Bahkan, mereka akan menautkan link, mem-bookmark sehingga link akan mengarah ke blog anda. Atau bahkan mereka merekomendasikan blog anda kepada orang lain.

Promosikan blog anda. Punya produk bagus kalau kurang promosi juga tidak efektif. Begiu juga sebaliknya, kalau anda melakukan promosi secara gencar tapi pruduknya tidak bekualitas, justru malah berbahaya. Nah, dengan konten yang anda punya plus melakukan promosi yang tepat maka dapat dipastikan trafik akan mengalir seperti mata air yang tiada henti. Promosi apa sih yang saya maksud? Yang paling gampang memperomosikan blog anda yaitu dengan blog walking dan berkomentar di blog orang lain yang anda kunjungi. Ada juga yang berperomosi dengan gabung ke social media seperti facebook yang lagi ngetop, twitter, blogcatalog, mybloglog, stumble upon, tukeran link dan banyak lagi.

Kenapa sih trafik kok nggak ada habis-habisnya di bahas? Tentu saja tidak pernah ada habis selama blogging masih ada karena trafik sangat erat hubunganya dengan blog. Pernahkah anda merasa betapa senangnya ketika anda melihat jumlah pengunjung blog bertambah setiap pagi ketika anda bangun dari tidur?

1 comment: