Get Inspired - Get Motivated - Share the Real Thought! Discover and Explore FREE STUFFS here! Unlimited...

Menggali Potensi Bisnis Internet Dengan Personal Blog - Lanjutan

Melengkapi postingan saya sebelumnya tentang menggali potensi bisnis online dengan personal blog, saya mempunyai beberapa alasan mengapa personal blog cocok untuk blogger pemula yang ingin mendapatkan penghasilan dari internet melalui blog.

Inilah alasannya:
1. Hampir semua dari kita memulai menulis di blog dengan menggunakan personal blog yang kurang lebih konten dari blog tersebut berkisar tentang kegiatan pribadi. Personal blog, bisanya mencantumkan nama pemilik blog kedalam domain - misalnya http//:w3dede.blogspot.com.

2. Menjalankan Personal blog lebih mudah karena tidak perlu keahlian atau perawatan khusus seperti blog-blog yang topiknya lebih spesifik seperti blog tutorial, blog tentang SEO dan lain sebagainya.

3. Personal blog raung lingkupnya lebih luas sehingga anda pemilik blog dapat menulis apa saja yang kira-kira menarik untuk di publikasikan. Hal ini juga dapat mengurangi kejenuhan bagi pemilik blog sendiri maupun readernya.

4. Personal blog sebagai penyampaian pesan si pemilik blog. Anda mungkin bisa menilai karakter dari pemilik blog dengan tulisan, gaya bahasa serta bagaimana menyampaikan pesan yang ditulis didalam artikel blog. Blog yang unik adalah blog yang asli.

Itulah alasan yang paling relevan menurut saya mengapa personal blog sangat tepat untuk pemula yang ingin mendapatkan penghasilan dari blog. Ya itung-itung menyelam sambil minum air. Tul nggak?

2 comments:

  1. Betul banget, personal blog bisa menulis apa saja tanpa perlu memikirkan konten, jadi ide menulis banyak sumbernya ya.

    ReplyDelete
  2. keren buanget kang informasinya....keep on blogging yah, bagaimana kabar semua keluarga di sana?, salam buat teteh dan yang lainnya

    ReplyDelete